12 Jenis Tanaman Penghasil Oksigen Yang Paling Bagus dan Cocok Untuk Penghias Dalam Ruangan Rumah

IDWARTA.comApakah anda salah satu penyuka tanaman? lalu, sudahkah anda mengetahui beberapa jenis tanaman penghasil oksigen yang paling bagus? Jika belum, mari simak pembahasan berikut ini.

Sebagian orang memang hobi menanam tanaman di rumah, baik untuk memperindah ruangan maupun perkarangan rumah. Terlebih ada efek positifnya juga untuk kesehatan.

Kabarnya ada beberapa jenis tanaman yang dapat menghasilkan oksigen dengan kadar lebih tinggi dan mampu sebagai pencegah penyakit kronis. Emang ada ya? tentu ada.

Perlu anda ketahui bahwa tanaman juga dapat menciptakan udara segar di ruangan, selain itu oksigen yang di keluarkan oleh tanaman tersebut. Dapat menangkal resiko penyakit mulai dari kanker, jantung, stroke, dan gangguan pernafasan.

Di lihat dari manfaat menanam tanaman yang luar biasa itu, pasti anda penasaran? Jenis tanaman apa saja yang di maksudkan, yuk kita simak.

12 Jenis Tanaman Penghasil Oksigen Tinggi Yang Baik Untuk Kesehatan

1. Lili Paris

Tanaman Lili Paris dapat Menghasilkan Oksigen Tinggi

Sebagian dari anda pasti sudah tau mengenai tanaman bernama lili paris. Ternyata lili paris juga masuk dalam golongan jenis tanaman penghasil oksigen tinggi.

Bahkan perawatan tanaman jenis itu sangat mudah, cukup anda letakkan di sudut ruangan dan siramlah minimal dua kali dalam seminggu. Selain memperindah ruangan rumah, juga dapat menghasilkan kadar oksigen tinggi.

Menariknya, tanaman ini kabarnya dapat hilangkan racun bernama formaldehida dan xylene yang biasanya terdapat pada cat dinding, serta furnitur dalam ruangan. Untuk lebih jelasnya silahkan baca semua hal tentang tanaman lili paris.

2. Dracaena

Tanaman Dracaena Terbaik Untuk Penghasil Oksigen

Dracaena merupakan tanaman yang dapat menghasilkan oksigen terbaik dan sangat efektif untuk menetralkan racun, dari pada tanaman lainnya.

Terlebih tanaman Dracaena bisa bermanfaat sebagai pengontrol kadar kelembapan udara dalam ruangan rumah. Jadi cocok di gunakan sebagai tanaman hias pula.

Bahkan cukup dengan anda menanam tanaman Dracaena dalam pot dan letakkan dalam ruang tamu atau ruang keluarga. Pasti akan memberikan efek nuansa segar dan mempercantik ruangan. Silahkan baca informasi tentang tanaman Dracaena penghasil oksigen.

3. Sirih Gading

Tanaman Hias Sirih Gading Corak Keren

Bentuk tanaman yang mungil, serta warna daun yang menarik membuat sirih gading cocok untuk penghias ruangan atau pekarangan.

Jenis tumbuhan merambat semi-epifit ini selain cantik juga dapat sebagai pengusir gas karbon monoksida berbahaya di dalam rumah. Untuk itu silahkan letakkan sirih gading dalam wadah pot, agar dapat di taruh di atas meja.

Jangan lupa gunakan piring untuk dasar wadah pot agar saat penyiraman dengan air, tidak membasahi meja. Selengkapnya anda bisa baca manfaat tumbuhan sirih gading untuk obat kesehatan, kolam ikan, akuarium dan aquascape.

4. Palem Bambu

Tumbuhan Palem Bambu Yang Menarik Untuk Penghias Ruangan

Tentu anda pernah menjumpai tumbuhan palem bambu di pekarangan rumah seseorang. Selain kegunaan untuk tanaman hias, juga dapat sebagai penghasil oksigen tinggi.

Biasanya tanaman ini mudah di temukan di wilayah tropis, serta punya nama ilmiah yaitu Chamedorea Seifrizil. Menariknya tanaman ini bisa berfungsi untuk hilangkan zat polutan pula. Selengkapnya bisa baca ulasan cara merawat tanaman palem bambu bagi pemula.

5. Tanaman Krisan Penghasil Oksigen Terbaik

Tanaman Krisan Penghasil Oksigen Terbaik

Bunga krisan di percaya dapat membersihkan udara serta memperindah pekarangan rumah. Selain itu bentuk dan warna bunga yang indah, membuat banyak orang ingin menanam tanaman hias tersebut.

Bahkan tumbuhan krisan dapat sebagai pencgah penyakit diabetes dan kanker prostat, saat anda mengkonsumsinya dalam bentuk suplemen. Terlebih sudah di jual secara bebas dan memiliki izin BPOM. Tertarik, silahkan baca ulasan tentang manfaat suplemen bunga krisan bagi kesehatan.

6. Tanaman Monstera Deliciosa Penghasil Oksigen Tinggi

Tanaman Monstera Deliciosa Penghasil Oksigen Tinggi

Bentuk ukuran daun yang cukup besar serta memiliki warna hijau yang pekat, membuat tanaman ini disebut sebagai monster.

Monstera Deliciosa ini merupakan salah satu jenis tanaman penghasil oksigen yang berasal dari hutan tropis, tepatnya di selatan Meksiko hingga selatan Panama.

Karena model tumbuhan yang menarik, tak heran banyak masyarakat yang menyukainya sebagai tanaman hias dalam ruangan. Terlebih jika anda merawat dengan tepat, maka tanaman Mosntera Deliciosa dapat bertahan lama.

Menariknya apabila anda menaman tumbuhan itu di tanah yang subur serta rajin menyiraminya, maka ukuran daun bisa lebih lebar dari sebelumnya. Pasti akan indah di pandang mata.

Adapun ada yang menanam tanaman itu untuk percantik ruangan kamar tidur, terlebih tanaman monstera dapat menghasilkan oksigen tinggi. Selengkapnya baca tentang tanaman monstera deliciosa dengan bentuk daun yang cantik.

7. Pisang Hias

Pisang Hias Cantik Untuk Penghias Ruangan

Tanaman hias tidak selalu berukuran kecil untuk mempercantik ruangan. Anda juga bisa memanfaatkan tumbuhan pisang hias yang berukuran sedang. Selain dapat membuat nuansa interior rumah menjadi indah, ternyata bisa memperlancar sikulasi udara dalam ruangan.

Kabarnya pisang hias konon merupakan salah satu tanaman paling tua dan telah memiliki lebih dari 400 spesies yang tersebar di dunia. Dan salah satu jenis tanaman penghasil oksigen. Anda juga bisa baca mengenai cara memilih pisang hias untuk hiasan di rumah.

8. Calathea

Tanaman Calathea Motif Daun Cantik

Diketahui Calathea selain masuk dalam ketegori tanaman hias dalam ruangan, juga dapat menghasilkan kadar oksigen tinggi. Tanaman ini juga sangat populer di kalangan pecinta tanaman hias.

Karena bentuk daun yang estetis, di tambah lagi warna hijau yang pekat membuat orang tertarik untuk menanam Calathea di pekarangan rumah. Bahkan ada pula yang menjualnya di pasaran. Berikut daftar harga tanaman hias Calathea.

9. Pakis

Tumbuhan Hias Pakis Mungil

Dengan warna daun yang hijau pekat dan mampu menyegarkan mata, pakis banyak di gunakan sebagai tanaman hias di ruangan semi terbuka.

Meski termasuk dalam kategori tanaman liar, tapi dapat bermanfaat sebagai penghasil oksigen. Selengkapnya baca tentang jenis pakis hias dan beragam manfaatnya.

10. Alocasia – Jenis Tanaman Penghasil Oksigen

Alocasia - Jenis Tanaman Penghasil Oksigen

Bentuk daun yang menyerupai jantung hati, alocasia biasanya di letakkan dalam kamar agar ruangan menjadi nampak estetis. Tak heran banyak pecinta tanaman hias memburu Alocasia tersebut.

Adapun tumbuhan ini juga disebut sebagai monster, karena ukuran daun alocasi bisa mencapai 90 cm. Berkat corak warna perpaduan hijau muda dan tua, membuat tanaman ini begitu unik. Baca juga tentang jenis alocasia yang tepat untuk mempercantik ruangan rumah.

11. Sansevieria Trifasciata

Sansevieria Trifasciata atau Lidah Mertua Bentuk Daun Vertikal

Lidah mertua atau nama latinnya Sansevieria Trifasciata, merupakan tanaman hias penghasil oksigen yang berasal dari daratan Afrika, Asia Selatan dan Madagaskar. Bentuk daun yang nampak kaku dan tumbuh secara vertikal ke atas, membuatnya punya keunikan tersendiri.

Biasanya tanaman lidah mertua cocok di gunakan untuk mempercantik ruangan semi terbuka dan tertutup. Dengan perawatan yang mudah, banyak orang menanam tumbuhan tersebut.

Bahkan hanya dengan sedikit air dan terkan sinar cahaya matahari, tumbuhan itu bisa hidup dengan baik. Selain itu manfaat lidah mertua di percaya dapat membersihkan udara dari polutan. Baca juga ulasan tentang manfaat tanaman lidah mertua.

12. Kaktus Koboi

Keunikan Tanaman Kaktus Koboi Untuk Penghasil Oksigen Tinggi

Siapa sih yang tak kenal dengan tanaman khas gurun pasir, yaitu kaktus. Tanaman yang punya duri tajam ini ternyata juga cocok di gunakan sebagai penghias ruangan, namun dengan ukuran yang kecil.

Adapun perawatan tanaman kaktus koboi relatif mudah, hanya siapkan wadah pot dengan kondisi tanah kering serta cukup sirami dua minggu sekali. Selengkapnya silahkan baca manfaat tersembunyi dari kaktus koboi di tanam dalam ruangan.

Akhir Kata

Demikian ulasan tentang jenis tanaman penghasil oksigen tinggi yang bisa di buat sebagai penghias dalam ruangan. Dan tentunya ada yang mempunyai nilai harga jual yang tinggi.