IDWARTA.com – Museum Geologi Bandung merupakan salah satu tempat wisata terfavorit bagi para pelajar di Bandung. Ini dikarenakan museum ini menyimpan banyak ilmu pengetahuan yang wajib diketahui oleh masyarakat Indonesia. Ilmu Geologi menjadi spesialisasi ilmu yang ada di Museum Geologi di Bandung ini.
Ilmu Geologi adalah sebuah cabang ilmu yang mempelajari tentang bumi. Ilmu ini mempelajari semua hal tentang bumi, sehingga kita lebih mengenal tentang bumi lebih detail. Sehingga dipastikan banyak sekali materi yang ada di Museum tersebut. semua materi adalah tentang bumi beserta komponen-komponennya.
Sejarah berdirinya Museum Geologi ini dibangun sejak tanggal 16 Mei 1928 silam. Dan secara resmi telah dibuka untuk umum pada tanggal 23 Agustus tahun 2000 oleh Megawati Soekarnoputi. Gedung museum ini merupakan salah satu bangunan bersejarah yang menarik banyak pengunjung.
Pengunjung Museum Geologi ini didominasi oleh para pelajar. Mereka datang untuk berwisata sekaligus belajar. Mereka bisa menerapkan belajar outdoor dengan pengalaman secara langsung. Para pelajar yang datang bukan hanya dari dalam Kota Bandung saja, tetapi juga dari luar kota.
Baca juga :

Deskripsi Museum Geologi Bandung
Museum Geologi menyediakan banyak koleksi benda-benda bersejarah yang sangat penting perannya untuk ilmu pengetahuan. Dimulai dari batuan-bebatuan, fosil hewan masa lampau, serta beberapa mineral. Selain itu, kita juga bisa mempelajari semua tentang bumi, mulai dari komponen, pemanfaatannya, serta bencana-bencana alam.
Bangunan Museum Geologi ini memiliki 2 lantai. Di lantai pertama terdiri dari 3 ruangan, yaitu ruangan tengah, ruangan barat, dan ruangan timur. Namun khusus yang berada di ruangan tengah terdapat pelayanan pusat informasi Museum, animasi kegiatan Geologi, serta pelayanan pendidikan dan penelitian.
Kemudian di ruangan barat terdapat hipotesis terbentuknya bumi, sistem tata surya, keadaan Geologi Indonesia, bentuk-bentuk batuan alam, dan masih banyak lagi lainnya. Sedangkan di ruangan timur ada pusat informasi fosil, sejarah terbentuknya Danau Bandung, artefak, kumpulan tengkorak manusia purba, dan masih banyak lainnya.
Di lantai kedua juga terdiri dari 3 ruangan, yaitu ruangan tengah yang terdiri dari miniatur pengeboran, bebatuan, serta miniatur pertambangan; ruangan barat terdapat ruangan staff museum; dan ruangan timur terdapat penjelasan-penjelasan tentang informasi pengelolaan sumber daya alam, rekaman kegiatan eksplorasi SDA, dan masih banyak lagi lainnya.
Operasional Museum Geologi Bandung
Letak Museum Geologi Bandung berada di Jalan Diponegoro Nomor 57, kota Bandung tersebut. Museum tersebut dibuka setiap hari kecuali pada hari libur nasional dan hari Jum’at. Untuk hari Senin sampai Kamis, Museum Geologi buka dari pukul 09.00 WIB sampai 15.30 WIB. Sedangkan untuk hari Sabtu dan Minggu, Museum Geologi buka pukul 09.00 WIB sampai pukul 13.30 WIB.
Untuk bisa masuk ke Museum Geologi Bandung, kita diharuskan membayar Rp 2.000,- untuk pelajar, Rp 3.000,- untuk wisatawan lokal, dan Rp 10.000,- untuk wisatawan mancanegara. Cukup ramah di kantong, namun manfaatnya sangat luar biasa, yaitu bertambahnya pengetahuan kita tentang bumi.
Hebat Cara Daftar GrabFood Merchant 2020 Secara Online Tanpa NPWP
Cara Melacak Motor yang Hilang di curi dengan Plat Nomor dan Google Maps
Intip 6 Cara Mudah Menghilangkan Bekas Sablon Baju Yang Terlepas
Jenis Tanaman Air Penghasil Oksigen Untuk Kolam ikan
Intip 6 Cara Mudah Menghilangkan Bekas Sablon Baju Yang Terlepas
Cafe Sahabat Sejati Kediri 2020 – Tempat Nongkrong Kekinian
10 Tempat Wisata Kediri Terhits
11 Manfaat Bayam Untuk Ibu Hamil Dan Kesehatan Yang Jarang Orang Tahu